SOLOPOS.COM - Ilustrasi perawatan mobil Toyota. (JIBI/Semarangpos.com/Istimewa-Nasmoco Group)

Tips otomotif kali ini diberikan Nasmoco Group untuk para pemudik yang melakukan perjalanan jauh saat libur Natal 2017 dan Tahun Baru 2018.

Semarangpos.com, SEMARANG – Libur Natal 2017 dan Tahun Baru 2018 kali ini bertepatan dengan musim penghujan. Kondisi itu pun memberikan tantangan bagi para pemudik yang ingin menghabiskan liburannya dengan berkendara.

Promosi Usaha Endog Lewo Garut Sukses Dongkrak Produksi Berkat BRI KlasterkuHidupku

Oleh karena itu, Nasmoco Group selaku dealer resmi mobil Toyota dan Lexus di Jawa Tengah (Jateng) dan Daerah Istimewa Yogyakara (DIY) memberikan tips aman berkendara bagi pemudik yang ingin melakukan perjalanan luar kota saat musim libur Natal dan Tahun Baru, terutama saat kondisi hujan dan jalanan banjir.

Service Department Head Nasmoco Group, Dwi Aprianto, mengatakan hal penting yang perlu diperhatikan agar kendaraan aman digunakan perjalanan jauh adalah dengan memeriksa kondisi. Ada baiknya, kendaraan dilakukan perawatan secara berkala.

Untuk mendapatkan perawatan kendaraan itu, pelanggan Toyota bisa memanfaatkan program khusus yang ditawarkan Nasmoco Group pada musim libur Natal dan Tahun Baru, yakni check-up kendaraan gratis untuk 24 item perawatan.

“Pengguna Toyota bisa memanfaatkan program khusus itu yang meliputi 24 poin pemeriksaan, antara lain kinerja mesin, kopling, electrical, absorber, dan lain-lain. Cara mendapat program ini, pelanggan Toyota minimal memiliki jarak tempuh kendaraan lebih dari 60.000 kilometer (KM) atau kendaraannya sudah berusia lebih dari 3 tahun, terutama merek Agya, Avanza, Yaris, Rush, Innova, dan Fortuner. Check up gratis berlaku hingga 31 Desember 2017 nanti,” ujar Dwi kepada Semarangpos.com, Kamis (21/12/2017).

Sementara untuk tips berkendaraa saat hujan, Dwi memberikan beberapa tips. Berikut tips yang diberikan Kepala Bengkel Nasmoco itu :

  • Hindari berkendara melewati daerah banjir, jika kondisi tidak memungkinkan sebaiknya perkirakan ketinggian air yang akan dilewati tidak melebihi separuh tingi roda kendaraan.
  • Jangan mengambil jalur terlalu ke kiri atau kanan untuk menghindari lubang atau parit yang tertutup air.
  • Hindari melewati genangan air yang mengalir deras karena bisa terbawa arus.
  • Jangan menghidupkan AC (terutama sedan). Ketika AC menyala, maka kipas radiator harus berputar cepat. Bila air masuk ke ruang mesin dan mengakibatkan kipas radiator mati, maka daoat terjadi
  • Berkemudilah dengan pelan dengan kecepatan konstan, dan untuk mobil transimisi otomatis di posisi L (low), sedangkan transmisi manual di gigi 1.
  • Berkemudi dengan putaran mesin tidak lebih dari 1.500 rpm, terutama ketika ketinggian air melebihi knalpot.
  • Jangan mempercepat atau menghentikan kendaraan secara tiba-tiba karena dapat mengakibatkan air masuk ke dalam mesin.
  • Jangan langsung matikan mesin setelah berkendara, terutama setelah melewati genangan. Biarkan mesin tetap hidup selama beberapa menit agar air keluar dari knalpot.
  • Tekan pedal rem dan kopling berulang-ulang setelah melalui jalan yang tergenang banjir untuk mengeringkan sistem rem dan mencegah kopling slip.

 

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya