Jateng
Sabtu, 20 April 2019 - 06:50 WIB

TPS 3 Bandongan Magelang Direkomendasikan Pemungutan Suara Ulang

Redaksi Solopos.com  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Semarangpos.com, MUNGKID — Badan Pengawas Pemilihan Umum Kabupaten Magelang merekomendasikan pemungutan suara ulang (PSU) untuk semua jenis pemilu di TPS 3 Desa Bandongan, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.

Ketua Bawaslu Kabupaten Magelang M. Habib Shaleh, Jumat (19/4/2019), mengatakan surat rekomendasi telah disampaikan kepada KPU Kabupaten Magelang. Menurut dia, PSU direkomendasikan setelah terdapat pemilih khusus yang menggunakan hak pilihnya tidak sesuai dengan domisili kelurahan/desa sesuai KTP elektronik.

Advertisement

“Ada lima warga luar Desa Bandongan, Kecamatan Bandongan, bahkan luar Kabupaten Magelang yang mencoblos di TPS 3 Bandongan,” katanya.

Ketua Panwascam Bandongan Gunawan Aris Sukmanto menyebutkan pemilih khusus yang mencoblos, yakni Nur W dari Kabupaten Bandung Barat, Ira M warga Pademangan Jakarta, Agung S warga Pademangan Jakarta, Khairunnisa warga Pedurungan Semarang, dan Muhari warga Bangilan Tuban. “Mereka dicatat oleh KPPS di Model C7 DPK-KPU dan model A DPK-KPU. Foto KTP elektronik juga membuktikannya,” kata dia.

Dia menuturkan sesuai dengan ayat (2) huruf d Pasal 372 UU No. 7/2017 tentang Pemilu, syarat adanya PSU salah satunya adalah pemilih tidak memiliki KTP elektronik dan tidak terdaftar di daftar pemilih tetap dan daftar pemilih tambahan. “Kejadian di TPS 3 sudah memenuhi syarat PSU,” katanya.

Advertisement

Ia menyampaikan sesuai regulasi PSU dilakukan maksimal 10 hari dari hari H pencoblosan. Informasi yang diterima rencana PSU akan digelar Minggu (21/4/2019). Untuk pengawasan PSU tetap pengawas TPS yang bersangkutan dengan pengawas kelurahan/desa. “Kami percaya mereka dapat bekerja dengan baik. Kami juga akan supervisi,” katanya.

Jumlah pemilih di TPS 3 Bandongan sebanyak 218 orang dengan perincian 106 laki-laki dan 112 perempuan.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Advertisement

Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif