SOLOPOS.COM - Truk bermuatan bahan kimia dan truk pasir yang terlibat kecelakaan maut di Tol Pemalang tampak hangus terbakar, Selasa (4/4/2023). (Istimewa)

Solopos.com, PEMALANG — Sebuah kecelakaan maut melibatkan sebuah truk bermuatan bahan kimia dengan truk pasir terjadi di ruas Tol Pemalang KM 312, Jawa Tengah (Jateng), Selasa (4/4/2023). Akibat kecelakaan itu tiga orang korban dilaporkan meninggal dunia.

Kapolres Pemalang, AKBP Yovan Fatika Handhiska Aprilaya, mengatakan dari informasi yang diterima kecelakaan itu terjadi pada Selasa siang sekitar pukul 10.30 WIB. Akibat kecelakaan itu, kedua truk mengalami kerusakan cukup parah hingga terbakar. Lokasi kecelakaan disebutkan berada di KM 312 jalur B arah Pemalang ke Jakarta.

Promosi Efek Ramadan dan Lebaran, Transaksi Brizzi Meningkat 15%

“Truk pertama bermuatan pasir, kemudian truk yang menabrak bagian belakang bermuatan bahan kimia cair,” katanya, Selasa.

Ia menyebut dalaam kecelakaan maut itu ada dua jenazah korban dalam kondisi terbakar di truk gandeng yang memuat bahan kimia cair. Salah satu korban ditemukan di sebelah kanan pintu pengemudi.

AKBP Yovan Fatika menambahkan satu korban lagi yang meninggal dunia diduga merupakan sopir truk pasir. Sopir truk pasir itu sempat dilarikan ke rumah sakit, tapi nyawanya tidak tertolong.

Berdasarkan keterangan saksi, truk bermuatan pasar dalam keadaan berhenti pada mulanya. Mendadak, truk gandeng bermuatan bahan kimia menabrak bagian belakang. Lalu kedua truk terbakar.

“Sehingga yang bagian truk bagian depan ini terdorong, kemudian menabrak pembatas jalan tol,” tuturnya.

Kecelakaan maut yang melibatkan truk pasir dengan truk bahan kimia di ruas Tol Pemalang itu sempat menimbulkan kemacetan sekitar lima kilometer, mulai dari Km 317 hingga Km 312. Pihaknya memang sempat menutup dua jalur karena kebakaran sempat membesar.

AKBP Yovan Fatika menyebut identitas dua korban yang terbakar belum ditemukan. Sebab, pelat truk berbahan kimia pun dalam kondisi hangus terbakar. Hanya pelat truk pasir yang masih tersisa.

Humas RSI Al Ikhlas Pemalang, Nurdiana, membenarkan ada tiga korban meninggal dalam kecelakaan maut di ruas Tol Pemalang itu. Dua korban meninggal terbakar di lokasi kecelakaan dan satu orang meninggal dievakuasi ke RSI Al-Ikhlas Pemalang.

“Jadi jumlah korbannya ada 3 orang. Laki-laki semua,” ucapnya.

Identitas korban yang berhasil diidentifikasi adalah Kanim yang lahir 10 Juli 1975. Korban yang berhasil diidentifikasi itu merupakan warga Kampung Gombong RT 002 RW 005, Kelurahan Pasir Gombong, Kecamatan Cikarang Utara, Bekasi, Jawa Barat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya