Jateng
Rabu, 24 Juli 2019 - 08:50 WIB

UIN Walisongo Semarang Punya Rektor Baru

Redaksi Solopos.com  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Semarangpos.com, JAKARTA — Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin melantik rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang bersama dua rektor perguruan tinggi di bawah Kemenag lainnya, yakni UIN Sunan Gunung Djati Bandung dan UIN UIN Alauddin Makassar.

Pelantikan tiga rektor universitas Islam di bawah Kemenag itu dilakukan di Jakarta, Selasa (23/7/2019). Ketiga rektor baru yang bertugas untuk masa bakti 2019-2023 itu adalah Prof. Imam Taufiq sebagai rektor UIN Walisongo Semarang, Prof. Mahmud sebagai rektor UIN Sunan Gunung Djati Bandung, dan Prof. Hamdan sebagai rektor UIN Alauddin Makassar.

Advertisement

“Jabatan hakikatnya tidak sekadar kepercayaan melainkan kehormatan. Sebagai pimpinan tertinggi di perguruan tinggi keagaaman Islam negeri [PTKIN], akan menjadi rujukan, acuan, dan teladan bagi seluruh PTKIN di Indonesia,” kata Lukman saat melantik ketiga pucuk pimpinan baru universitas Islam negeri itu.

Menag mengingatkan para rektor agar memahami eksistensi keberadaan PTKIN dalam konteks Indonesia yang begitu strategis. PTKIN di Indonesia adalah lembaga pendidikan Islam yang tertinggi dan mengawal agar bangsa yang sangat besar ini senantiasa terjaga dan terpelihara, khususnya terkait pemahaman keislaman maupun dalam bentuk pengamalan ajaran agama Islam.

“Oleh para pendahulu, kehadiran PTKIN dalam rangka menjaga Indonesia dan keislaman yang moderat,” tutur Menag sebagaimana dilansir laman resmi Kementerian Agama.

Advertisement

Ia juga berpesan agar para rektor baru itu tetap menjaga dan mengembangkan kinerja dengan sebaik-baiknya dalam memimpin UIN yang besar ini di Tanah Air. “PTKIN adalah bagian yang tak terpisahkan dari Kemenag. Mari kita senantiasa menimplementasikan lima budaya kerja yang menjadi ruh bagi ASN di Kemenag. Saya harap ini betul betul dilakukan di internalisasi PTKIN dan mewujud di setiap aktivitas,” sambungnya.

Kelima nilai yang dimaksud Menag adalah integritas, profesionalitas, inovatif, tanggung jawab, dan keteladanan.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Advertisement

Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif