Jateng
Minggu, 3 Juni 2018 - 07:50 WIB

UKSW Salatiga Bangun Fasilitas Baru

Redaksi Solopos.com  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Semarangpos.com, SALATIGA &ndash; </strong><a title="Kampus di Salatiga: UKSW Raih Akreditasi A" href="http://semarang.solopos.com/read/20180412/515/909999/kampus-di-salatiga-uksw-raih-akreditasi-a">Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) Salatiga </a>memiliki fasilitas baru sebagai penunjang kegiatan belajar mahasiswa. Fasilitas yang terletak di Gedung C kampus UKSW Salatiga itu tak lain adalah Laboratorium Inovasi Media Edukasi (LIME).</p><p>Laboratorium dengan luas 4×4 meter itu diresmikan Dekan Fakultas Sains dan Matematika, Dr. Drs. Andi Setiawan, M.Sc; dan Ketua Pusat Studi e-Sistem, Prof. Dr. Ferdy S. Rondonuwu, S.Pd, Kamis (31/5/2018).</p><p>Fredy menuturkan LIME diisi dengan satu buah alat <em>laser cutting</em> merek Oree Laser dan sebuah komputer untuk mengoperasikannya. Fasilitas ini nantinya dapat digunakan untuk meningkatkan kualitas media-media pembelajaran yang diperlukan oleh <em>civitas academica</em> <a title="Kampus di Salatiga: Begini Serunya Mahasiswa UKSW Pamerkan Budaya Asli" href="http://semarang.solopos.com/read/20180415/515/910443/kampus-di-salatiga-begini-serunya-mahasiswa-uksw-pamerkan-budaya-asli">kampus UKSW Salatiga</a> dalam melakukan penelitian hingga pengabdian masyarakat.</p><p>&ldquo;Fasilitas ini bukan hanya diperuntukan bagi mahasiswa FSM. Tapi, bisa digunakan oleh seluruh <em>civitas academica</em> untuk membantu mempercepat proses kerja pembuatan desain. <em>Laser cutting</em> yang ada termasuk dalam tipe flatbed dengan jenis non-metal, sehingga bisa digunakan memotong berbagai bahan termasuk <em>acrylic</em> lembaran besar secara langsung. Hasil potongan dari mesin ini sangat presisi&nbsp;&nbsp;untuk desain rumit sekalipun," jelas Fredy dalam siaran pers yang diterima <em>Semarangpos.com,</em> Sabtu (2/6/2018).</p><p>Ferdy menambahkan <em>laser cutting</em> yang dilengkapi dengan l<em>asertube</em> berkekuatan 130 watt ini mampu memotong bahan <em>acrylic</em> dengan ketebalan hingga 2 cm dan ukuran terbesar yang bisa dihasilkan yaitu 120×120 cm. <em>Laser cutting</em> akan bekerja dengan mengarahkan output dari laser daya tinggi oleh komputer, pada material yang akan dipotong dan menghasilkan tepi dengan finishing permukaan yang berkualitas tinggi.</p><p>Sementara itu, Dekan FSM Dr. Drs. Adi Setiawan, M.Sc., sangat mengapresiasi hadirnya fasilitas ini, dan berterima kasih kepada Pusat Studi e-SisTem yang telah memberikan fasilitas baru. Beliau berharap alat tersebut akan dipergunakan sebaik-baiknya agar bisa menunjang proses pembelajaran <a title="Mahasiswa Salatiga Ketahuan Mesum di Masjid, Begini Reaksi Otoritas Kampus…" href="http://semarang.solopos.com/read/20180416/515/910490/mahasiswa-salatiga-ketahuan-mesum-di-masjid-begini-reaksi-otoritas-kampus">mahasiswa</a> di kampus UKSW Salatiga.</p><p><em><strong><a href="http://semarang.solopos.com/">KLIK</a> dan <a href="https://www.facebook.com/SemarangPos">LIKE</a> di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya</strong></em></p>

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif