Jateng
Senin, 5 Agustus 2019 - 20:50 WIB

Undip Terima 11.586 Mahasiswa Baru

Redaksi Solopos.com  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Semarangpos.com, SEMARANG – Universitas Diponegoro (Undip) Semarang menerima 11.586 mahasiswa baru pada tahun akademik (TA) 2019/2020. Belasan ribu mahasiswa itu bahkan telah resmi diterima sebagai bagian dalam Undip melalui sebuah upacara yang digelar di Stadion Undip, Tembalang, Kota Semarang, Senin (5/8/2019) pagi.

Rektor Undip, Prof. Yos Johan Utama, mengucapkan selamat datang kepada para mahasiswa baru tersebut. Ia juga mengingatkan kepada mahasiswa baru untuk menjaga sikap rendah hati dan menghormati masyarakat.

Advertisement

Yos juga menyebut jika Undip merupakan kampus rakyat. Undip melayani 30% mahasiwa yang kurang mampu dan biaya kuliah itu mendapat subsidi dari rakyat.

“Kita tidak berteriak-teriak bahwa kita Pancasila. Tapi, kita melakukan apa yang ada di Pancasila,” ujar Rektor Undip dalam sambutannya.

Sementara itu, dari 11.586 mahasiswa baru yang diterima di Undip itu 210 orang di antaranya mengambil program studi (prodi) S3 atau doktor, 993 orang mengambil program pascasarjana atau magister, 105 orang program spesialis, 43 orang program profesi, 1.039 progam vokasi, dan 9.205 orang merupakan mahasiswa prodi strata (S)1.

Advertisement

Dalam upacara itu, baik mahasiswa prodi sarjana, magister, doktor, spesialis, profesi, mapun vokasi duduk sejajar di tenda. Tidak ada sekat fakultas maupun strata dalam upacara itu. Semua mahasiswa berbaur mejadi satu sesuai tema penerimaan mahasiswa baru di Undip tahun ini, yakni Mengukuhkan Semangat Bhineka Tunggal Ika.

Dalam upacara itu, Rektor Undip juga berkesempatan menyematkan jas almamater Undip dan kartu tanda mahasiswa kepada beberapa perwakilan mahasiswa baru. Ia juga meminta mahasiswa baru selalu menjaga baik nama almamater karena Undip merupakan satu dari 8 universitas di Indonesia yang masuk world class university ranking.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Advertisement

Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif