Jateng
Senin, 4 Juli 2016 - 11:50 WIB

VAKSIN PALSU : BBPOM Pastikan Vaksin Sragen Asli

Redaksi Solopos.com  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi ampul-ampul berisi vaksin (JIBI/Solopos/Reuters)

Vaksin palsu diduga peredarannya sampai ke Sragen.

Semarangpos.com, SEMARANG — Balai Besar Pengawasan Obat dan Makanan (BBPOM) Kota Semarang memastikan vaksin yang beredar di Kabupaten Sragen Asli.

Advertisement

Kepala BBPOM Semarang, Endang? Pudjiwati, menjelaskan semula memang sempat ada kekhawatiran beredarnya vaksin palsu dari Dinas Kesehatan Kabupaten (DKK) Sragen. Keraguan itu tak lain karena label dari vaksin itu ditempel secara ulang.

“Jadi labelnya itu ditempel secara double. Pertama labelnya Inggris terus ditempel lagi dengan yang berbahasa Indonesia. Hal itu membuat adanya keraguan kalau vaksin itu didapat dari jalur tidak resmi atau palsu,” ujar Endang saat dihubungi Semarangpos.com, Jumat (1/7/2016).

Meski demikian, setelah dilakukan penelusuran diketahui vaksin-vaksin di Sragen itu asli. Vaksin itu bahkan berasal dari sumber resmi dari Dinkes Jateng yang dibuktikan dengan dokumen penyalurannya. “Sudah kami cek ke pusat, ternyata vaksin itu asli. Jadi tidak perlu diragukan,” ujar Endang.

Advertisement

Sementara itu, terkait tiga sarana kesehatan di Semarang yang dicurigai menggunakan vaksin palsu, Endang mengaku pihaknya saat ini masih terus melakukan penelusuran.?  Penyelidikan itu bahkan saat ini sudah ditangani pihak BBPOM pusat.

 

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif