Jateng
Sabtu, 11 Februari 2023 - 00:22 WIB

Viral Kepala SD di Semarang Berbuat Asusila di Ruang Kerja, Disdik: Hoaks

Newswire  /  Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi aplikasi Twitter. (Freepik.com)

Solopos.com, SEMARANG – Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng), memastikan informasi yang viral di media sosial Twitter terkait Kepala SD Negeri Sembungharjo 01, Kecamatan Genuk, melakukan perbuatan asusila di ruang kerja, tidak benar alias hoaks.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Disdik Kota Semarang, Suwarto, mengaku sudah menindaklanjuti informasi tersebut dan memanggil kepala SD yang dituduh itu. Setelah dilakukan penyelidikan, ia pun memastikan jika kabar yang viral di medsos itu sepenuhnya bohong.

Advertisement

“Sudah dikonfirmasi dan ditindaklanjuti. Hal tersebut tidak ada atau tidak benar,” kata Suwarto, Jumat (10/2/2023).

Suwarto mengaku begitu kabar terkait kepala SD di Semarang yang melakukan tindak asusila di ruang kerja viral di medsos, pihaknya langsung memanggil pihak yang bersangkutan. Pihaknya juga meminta koordinaator satuan pendidikan setempat untuk mengklarifikasi unggahan yang viral di medsos Twitter itu.

Dari hasil pendalaman, Suwarto mengatakan bahwa kepala sekolah tidak pernah melakukan sebagaimana yang dituduhkan satu akun Twitter yang mengunggah informasi tersebut.

Advertisement

Dalam unggahan Twitter, akun @MissMegha1717 menuduh oknum kepala sekolah melakukan perselingkuhan di area sekolah, dengan memasukkan laki-laki yang bukan muhrimnya di ruang kepala sekolah.

SDN Sembungharjo 01 Genuk gimana nih? Jangan suka ngajak lelaki yang bukan mahramnya di satu ruangan KS [kepala sekolah] terus dikunci. Hotel banyak Bu,” demikian cuplikan cuitan akun tersebut di Twitter.

Mengenai detail pertemuan tersebut, termasuk penjelasan kepala sekolah yang bersangkutan, Suwarto mengatakan bahwa intinya tidak ada kejadian sebagaimana yang dituduhkan oleh pemilik akun Twitter itu.

Advertisement

“Yang jelas enggak ada kejadian yang di-MissMegha [dituduhkan] tersebut,” tegas Suwarto.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif