SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Semarangpos.com, SEMARANG — Wakil Gubernur Jawa Tengah Taj Yasin mencoba mewujudkan janji pemilunya saat Pilgub Jateng 2018 dengan melontarkan gagasan pengucuran bantuan dana bergulir bagi pondok pesantren sehingga memiliki motivasi untuk berkembang.

“Ke depan bukan bantuan langsung, tapi bantuan bergulir yang artinya kita akan punya motivasi untuk berkembang, dan mengembalikan uang tersebut untuk membantu pondok pesantren lainnya,” katanya di Kota Semarang, Jateng, Jumat (5/10/2018).

Pria yang akrab disapa Gus Yasin itu menginginkan bantuan yang diberikan pemerintah dapat memberikan hasil yang bermanfaat bagi pondok pesantren dan masyarakat. “Saya berharap tidak seperti biasanya, pemerintah membantu, tahun pertama kedua masih ada, tapi tahun ketiga keempat sudah hilang. Kami tidak mau seperti itu, jadi kami juga akan menilai betul-betul bahwa bantuan apa yang telah kami perbantukan pada pesantren atau lembaga lain tetap berlangsung,” ujarnya.

Kepala Biro Infrastruktur dan Sumber Daya Alam Setda Provinsi Jateng Peni Rahayu menambahkan, pihaknya saat ini sedang melakukan pemetaan potensi pertanian pondok pesantren sebagai upaya perbaikan bantuan. Dengan dasar pemetaan potensi ini, kata dia, akan lebih mudah mengarahkan dan mengembangkan usaha pondok pesantren.

“Sebenarnya ini sudah  kami rintis agak lama, namun belum selesai dan dari DPMPTSP Jateng [Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu] akan membantu memetakan dari selurah anggota komunitas masyarakat pesantren yang ada di Jateng, kira-kira pengembangan usahanya akan mengarah kemana,” katanya.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya