Jateng
Rabu, 3 Mei 2023 - 11:25 WIB

Warung Teduh Salatiga, Tempat Bersantap Sambil Ditemani Rindangnya Pepohonan

Hawin Alaina  /  Ponco Suseno  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Warung Teduh Salatiga, tempat makan dengan konsep bersantap sambil ditemani rindangnya pepohonan. (Solopos.com/Hawin Alaina)

Solopos.com, SEMARANG — Sebagai Kota Gastronomi yang kaya akan kuliner, Kota Salatiga memiliki banyak pilihan untuk bersantap. Salah satunya di Warung Teduh Salatiga.

Warung yang berada di Jalan Hasanuddin, Kelurahan Kumpulrejo, Kecamatan Argomulyo ini menawarkan bersantap sambil ditemani dengan rindangnya pepohonan. Sehingga Warung Teduh membuat pengunjung betah berlama-lama di tempat tersebut.

Advertisement

Owner Warung Teduh Salatiga, Lily Gunawati, mengaku membuka Warung Teduh sejak akhir Januari 2023. Di lokasi Warung Teduh dulunya adalah sebuah kafe yang sudah tidak beroperasi dan berganti-ganti pemilik. Guna menghilangkan kesan image kafe, akhirnya Warung Teduh berdiri.

“Kalau dibuat dan diberi nama warung biar tidak takut untuk berkunjung. Kemudian untuk harga makanan dan minuman saya buat terjangkau,” ungkap Lily kepada Solopos.com, Rabu (3/5/2023).

Advertisement

“Kalau dibuat dan diberi nama warung biar tidak takut untuk berkunjung. Kemudian untuk harga makanan dan minuman saya buat terjangkau,” ungkap Lily kepada Solopos.com, Rabu (3/5/2023).

Meskipun mengubah dari kafemenjadi warung, suasana dan beberapa ornament kafe masih terpasang di beberapa sudut. Namun yang membuat berbeda ialah di Warung Teduh sendiri menyajikan beberapa masakan nusantara seperti rawon, garang asem, gadon sapi, sup snerek atau sup kacang merah.

“Sup snerek sendiri itu dari Magelang dan sebenarnya rasanya manis, tapi saya modifikasi lagi untuk rasanya. Semua masakan yang ada di sini condong ke masakan Jawa Tengah,” katanya.

Advertisement

Tidak hanya itu terdapat juga area outdoor yang langsung berada di bawah pepohonan.

“Biasanya yang paling banyak berkunjung ke sini itu rombongan. Entah itu rombongan arisan atau jika ada acara-acara tertentu,” jelasnya.

Disaat Ramadan, Warung Teduh menjadi salah satu tempat favorit untuk melaksanakan buka bersama. Selain itu juga menjadi tempat jujukan libur Lebaran.

Advertisement

Lily menyebut untuk menarik pengunjung untuk datang di Warung Teduh pihaknya mengadakan sebuah pentas wayang orang. Hal itu seperti saat Valentine kemarin mengadakan pertunjukkan wayang orang Rama dan Sinta.

“Tetapi kalau pertunjukan itu masih belum rutin diadakannya. Hanya jika ada momen-momen tertentu. Kalau yang rutin hiburan band akustik,” terangnya.

Harga makanan di tempat tersebut cukup ramah di kantong, yaitu untuk paket ayam dibandrol dengan harga Rp20.000. Sementara untuk minuman mulai dari harga Rp5.000.

Advertisement

Harga itu, kata Lily, untuk menghilangkan image warga yang dulunya tempat tersebut kafe yang terbilang cukup elite.

“Kami sengaja mematok harga segitu karena menghilangkan image dulu yang berupa kafe cukup elite,” bebernya.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif