SOLOPOS.COM - Tumpeng Menoreh (Instagram/@tumpengmenoreh)

Solopos.com, MAGELANG — Tumpeng adalah makanan khas Jawa yang dikenal dengan bentuk nasi yang kerucut dan dikelilingi lauk. Bisa membayangkan jika bentuk tumpeng menjadi desain sebuah bangunan?

Tumpeng Menoreh adalah destinasi baru di Kabupaten Magelang, tepatnya berada di kawasan Gelangprojo  yang merupakan perbatasan antara Kabupaten Magelang, Kulon Progo dan Purworejo.  Melansir dari laman Instagram @magelang  yang diunggah pada 15 Mei,  lokasi ini tepatnya berada di Ngargoretno, dan beridiri diatas Kebun Teh Nglinggo.

Promosi BRI Sambut Baik Keputusan OJK Hentikan Restrukturisasi Kredit Covid-19

Sebelumnya bernama Puncak Kukusan, Tumpeng Menoreh ini menawarkan keindahan alam yang sangat luar biasa. Hamparan hijau tersaji untuk para pengunjung dari pagi sampai sore hari, dan saat malam tiba, pengunjung dapat menikmati keindahan bintang yang gemerlap serta hamparan lampu dari rumah-rumah warga dan penerang jalan ketika melihat ke bawah.

Pemandangan Malam (Instagram @tumpengmenoreh)
Pemandangan Malam (Instagram/ @tumpengmenoreh)

Baca  Juga : Transpuan Hollywood Ini Pernah Sambangi Magelang

Untuk bisa mencapai lokasi ini, ada 3 jalur yang bisa dipilih. 2 jalur itu di antaranya ada Jalur Nlinggo, Kulon Progo. Jalur ini biasanya umum dilewati oleh kendaraan. Buat pengunjung yang mengenderai sepeda motor bisa menggukaan jalur Suroloyo, arah ke Kebun Teh  Jalur ini dinilai nyaman buat para pengendara kendaraan roda dua.

Rute Perjalanan

Untuk lebih jelasnya, Solopos.com memantau kanal Youtube milik Kania DP untuk rutenya. Dalam video ini, pemilik kanal mengambil jalur dari Bunderan Salaman, Kabupaten Purworejo. Sampai di pertigaan Salaman, langsung ambil jalan lurus menuju Candi Borobudur.

Sampai melewati jembatan, belok kanan (Kalau belok kiri ke arah Jogja, jadi bagi pengunjung yang berangkat dari arah Jogja juga akan bertemu jembatan ini). Lurus saja sampai menemukan pertigaan dan kemudian belok kiri.

Baca Juga : Grebeg Ketupat, Tradisi Perayaan Lebaran Khas Magelang

Setelah belok kiri dari pertigaan, lurus saja mengikuti pola jalan sampai nanti berada di area pabrik marmer kemudian belok kanan. Di jalan ini, pengunjung akan menghadapi jalan tanjakan, namun jangan khawatir karena sebagian jalannya sudah dicor sehingga nyaman dalam perjalanan.

Buat para pengendara sepeda motor matic, disarankan jangan berboncengan saat masuk ke jalur tanjakan ini karena sudah dipastikan motor tidak kuat untuk menanjak. Tapi jika masih menggunakan sepeda motor dengan persneling  atau gigi, masih kuat untuk  menanjak jika berboncengan.

Selain itu, jalur ini hanya bisa dilewati sepeda motor saja karena jalan  tanjakannya seperti jalan setapak yang kecil.  Untuk pengendara mobil bisa menggunakan jalur lain yang lebih bisa memadai medannya.

Baca Juga : Tari Topeng Ireng Cerminkan Budaya Agraris Magelang

Pastikan saat melewati jalur ini dengan sepeda motor tetap fokus dan hati-hati karena jurang di samping jalan sebelah kanan cukup curam. Apalagi saat akan mendekati lokasi, medan jalannya sudah berbatuan jadi medannya lebih susah. Saat sudah menemukan jalan pertigaan yang beraspal, ambil jalur kanan dann lurus saja sampai nanti terlihat bangunan Tumpeng Menoreh.

Berdasarkan informasi yang diperoleh dari video tersebut, tempat ini nantinya akan menjadi restoran dengan pemandangan puncaak pegunungan Menoreh dan dibuka setelah Idul Fitri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya