SOLOPOS.COM - Illustrasi kondisi arus lalu lintas di Gerbang Tol (GT) Kalikangkung Semarang, Jawa Tengah (Jateng) mulai ada kepadatan pada Sabtu (23/12/2023) malam. 5.000-an kendaraan melintas di arus balik pada Minggu (14/4/2024) sore. (Solopos.com/Adhik Kurniawan)

Solopos.com, SEMARANG — Arus lalu lintas di Gerbang Tol Kalikangkung Semarang, Jawa Tengah (Jateng), terpantau ramai padat pada Minggu (14/4/2024) sore.

Tercatat mulai pukul 15.00 WIB, kendaraan yang melintas dari Semarang menuju Jakarta hampir mencapai 5.000 kendaraan atau sudah di angka 4.996 kendaraan.

Promosi Selamat! 3 Agen BRILink Berprestasi Ini Dapat Hadiah Mobil dari BRI

Pantauan Solopos.com, antrean kendaraan mulai tampak di gerbang Tol Kalikangkung.

PT Jasa Marga Semarang-Batang telah membuka 11 gardu utama untuk memecah antrean panjang agar tak terjadi penumpukan kendaraan.

Kapospam Kalikangkung, AKP Sujid, mengatakan kendaraan yang melintasi gerbang Tol Kalikangkung menuju arah Jakarta sudah mencapai 34.880 kendaraan pada sore ini.

Angka tersebut naik signifikan bila dibandingkan data Sabtu (13/4/2024), yang hanya mencapai 26.543 kendaraan hingga sore hari.

“Jakarta ke Semarang nol kendaraan, karena masih one way,” kata AKP Sujid di Pospam Kalikangkung Semarang, Minggu sore.

Lebih rinci, berdasarkan laporan situasi arus lalu lintas di gerbang Tol Kalikangkung mulai pukul 06.00 WIB-15.00 WIB, tercatat sudah ada 34.880 kendaraan.

Adapun mulai pukul 11.00 WIB, kendaraan yang melintas mulai diangka 4.000-an.

“Pukul 06.00 WIB-11.00 WIB masih berkisar 2.000-3.000 kendaraan yang melintas. Setelah itu mulai 4.000 sekian. Paling tinggi di jam 14.00 WIB-15.00 WIB, ada 4.996 kendaraan melintas menuju arah Jakarta,” rincinya.

Terpisah, Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasatlantas) Polrestabes Semarang, AKBP Yunaldi, mencatat ada sebanyak 64.000 kendaraan melintasi Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng), saat puncak arus balik Lebaran 2024 pada Sabtu malam.

Kendati puncak arus telah lewat, pihaknya memprediksi peningkatan arus masih bisa terjadi hingga Minggu (14/4/2024) malam.

Prediksi itu pun selaras dengan data yang saat ini masuk di Kalikangkung Semarang. Mengingat, sejak pukul 11.00 WIB, kendaraan yang melintas diangka 4.000 sekian.

“Arus balik puncak kemarin, satu hari ada 64.000 [kendaraan melintasi Semarang]. Kemarin pas puncak mudik ada 68.000 [kendaraan], ini [arus balik] kurang dikit, maka prakiraan malam ini masih bisa puncak. Karena besok orang sudah mulai istirahat dan Selasanya [16/4/2024] masuk [kerja],” tutup AKBP Yunaldi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya