Jateng
Jumat, 12 Januari 2024 - 16:12 WIB

Mandi di Sungai Pemali, Pelajar Brebes Hilang Terbawa Arus

Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi Hanyut dan tenggelam (Solopos/Whisnupaksa)

Solopos.com, BREBES — Peristiwa tragis menimpa seorang pelajar bernama Dwika Aditya Alfarizi, 16, asal Desa Pakijangan RT 004 RW 001 Kecamatan Bulukamba, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah (Jateng). Pelajar tersebut hanyut terbawa arus Sungai Pemali di Desa Pesantunan, Kecamatan Wanasari, Kabupaten Brebes, Kamis (11/1/2024) sore sekitar pukul 16.30 WIB.

Kepala Basarnas Kantor SAR Cilacap, Adah Sudarsa, mengatakan sebelumnya korban bersama empat rekannya memancing di Sungai Pemali. Tak selang beberapa lama, korban menceburkan diri ke sungai untuk mandi dan berenenang.

Advertisement

“Diduga korban kelelahan [berenang] sehingga tenggelam. Keempat rekannya mencoba membantu menolong korban, tapi gagal. Mereka kemudian melaporkan kejadian tersebut ke aparat setempat,” ujar Adah dalam keterangan tertulisnya.

Mendapat informasi adanya pelajar yang tenggelam di Sungai Pemali, Brebes, Tim SAR Cilacap pun langsung menerjunkan tim untuk melakukan pencarian.

“Informasi yang kami terima dari BPBD Kabupaten Brebes terkait adanya kondisi membahayakan manusia atas nama Dwika Aditya Alfarizi. Satu tim rescue sudah kami berangkatkan sejak semalam untuk melakukan pencarian,” ujarnya.

Advertisement

Pencarian di hari pertama tidak membuahkan hasil. Tim SAR gabungan pun melanjutkan pencrian di hari kedua dengan membagi tim menjadi dua regu.

Regu pertama melakukan pencarian dengan cara menyisir aliran sungan menggunakan 2 LCR milik BPBD dan Basarnas sejauh 2 kilometer (km). Sedangkan regu kedua melakukan penyisiran di darat dengan berjalan kaki sejauh 1 km dan memantau dengan mengerahkan Drone Thermal UAV.

“Semoga korban bisa segera ditemukan,” imbuh Adah.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif