Jateng
Jumat, 8 Maret 2024 - 16:18 WIB

Seberangi Jalan, Perempuan Lansia di Semarang Ditabrak Mobil Pajero hingga MD

Adhik Kurniawan  /  Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - ilustrasi korban kecelakaan maut. (Dok. Solopos.com)

Solopos.com, SEMARANG — Peristiwa tragis menimpa seorang perempuan lanjut usia di Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng). Perempuan berusia 72 tahun itu menjadi korban kecelakaan maut, tertabrak mobil Mitsubishi Pajero saat menyeberan Jalan Mgr Soegijapranoto, tepatnya di depan Swalayan ADA Bulu, Kota Semarang, Jumat (8/3/2024) pagi.

Akibat kecelakaan tersebut korban meninggal dunia dengan luka di bagian kepala. Informasi yang dihimpun Solopos.com, korban bernama Indriati Setiono. Sementara pengemudi mobil Mitsubishi Pajero bernama Indra Riani Nugroho, 34, warga Tanggul Mas, Panggung Lor, Kota Semarang.

Advertisement

Kasubnit 2 Gakkum Satlantas Polrestabes Semarang, Ipda Agus Tri Handoko, membenarkan peristiwa kecelakaan maut yang menimpa perempuan lansia tersebut. Ia menyebut korban menjadi korban tabrakan saat menyeberang jalan.

“Penyeberang jalan luka berat pada kepala. Jenazah korban sudah dibawa ke RSUP dr Kariadi,” ujar Ipda Agus.

Ipda Agus menyebutkan kronologi peristiwa kecelakaan maut yang menyebabkan seorang perempuan lansia di Semarang meninggal dunia. Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 10.30 WIB. Kecelakaan bermula saat mobil Pajero melaju dari arah Tugu Muda menuju arah Jembatan Banjir Kanal Barat Semarang.

Advertisement

Namun, pengemudi mobil Pajero diduga tidak waspada dengan tidak memperhatikan pandangan di depannya. Selain itu, pengemudi mobil Pajero juga diduga tidak mengutamakan pejalan kaki yang hendak menyeberang.

“Di TKP [tempat kejadian perkara] [pengemud] tidak waspada, sehingga terjadi kecelakaan dengan penyeberang jalan yang menyeberang dari arah selatan ADA,” ujarnya.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif