SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/SOLOPOS/dok)

Solopos.com, DEMAK — Muhammad Agus Mansur, 22, warga Desa Morodemak, Kecamatan Bonang, Kabupaten Demak, Jawa Tengah (Jateng), ditemukan meninggal dunia di dalam barber shop atau tempat pangkas rambut Jan37 di Jalan Pemuda No. 117 Kelurahan Bintoro, Kecamatan Demak, Minggu (31/12/2023) siang. Korban yang merupakan karyawan pangkas rambut itu diduga meninggal karena dibunuh.

Informasi yang diterima Solopos.com, korban kali pertama ditemukan oleh salah seorang pelanggan sekitar pukul 14.00 WIB. Kala itu, korban sudah dalam kondisi tergeletak di dalam ruko Jan37 Babershop.

Promosi Bertabur Bintang, KapanLagi Buka Bareng BRI Festival 2024 Diserbu Pengunjung

Kasatreskrim Polres Demak, AKP Winardi, saat dikomfirmasi membenarkan terkait peristiwa penemuan mayat tersebut. Ia pun tak menampik jika warga Desa Morodemak itu meninggal karena diduga dibunuh.

“[Pelaku pembunuhan] masih dalam pengejaran. Kami masih memburu sampai saat ini,” kata AKP Winardi kepada Solopos.com, Senin (1/1/2024).

Sementara itu, salah seorang saksi mata, Nur Ashab Maulana, mengaku awalnya mengira korban sedang tertidur di kursi. Namun saat didekati karyawan pangkas rambut tersebut ternyata sudah tidak bernyawa.

“Awalnya tujuan pangkas rambut, melihat korban kondisi terlentang di kursi, saya kira sedang tidur,” kata Nur.

Nur pun mengaku sempat berusaha mendekati korban untuk membangunankan. Namun ketika melihat ada beberapa darah yang telah mengering ia mengurungkan niatnya.

“Akhirnya tak panggil-panggil. Tapi enggak dijawab,” akunya.

Mendapati kondisi seperti itu, Nur pun langsung mencari pertolongan warga sekitar. Ia bersama warga kemudian melaporkan penemuan mayat tersebut ke pihak kepolisian.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya