SOLOPOS.COM - Ilustrasi Keracunan (Solopos/Whisnupaksa Kridhangkara)

Solopos.com, CILACAP — Sebanyak 41 orang warga Desa Cisalak, Kecamatan Cimanggu, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, mengalami keracunan massal. Puluhan orang itu mengalami keracunan massalh seusai makan nasi kotak tasyakuran.

Kapolresta Cilacap Kombes Pol. Fannky Ani Sugiharto mengatakan peristiwa keracunan tersebut bermula ketika pegawai di salah satu SPBU di wilayah Kecamatan Cimanggu memperoleh kiriman nasi kotak tasyakuran pernikahan.

Promosi BRI Bantu Usaha Kue Kering di Sidoarjo Berkembang Kian Pesat saat Lebaran

Usai mengonsumsi nasi kotak tersebut, lanjut dia, para pegawai SPBU mengalami mual dan pusing.

“Pegawai SPBU mengalami gejala keracunan, termasuk keluar pengantin ” katanya, Kamis (12/10/2023).

Polresta Cilacap mengirimkan petugas untuk melakukan penyelidikan serta memberi bantuan kesehatan bagi para korban

“Petugas sudah datang ke lokasi untuk meminta keterangan para korban serta mengamankan barang bukti penyebab keracunan,” katanya yang dikutip dari Antara.

Menurut dia, terdapat enam korban yang harus mendapat perawatan oleh tenaga kesehatan maupun di puskesmas setempat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya