Jateng
Selasa, 21 November 2023 - 22:02 WIB

Jelang Akhir Tahun 2023, Permintaan Paspor di Kota Semarang Meningkat

Adhik Kurniawan  /  Ponco Suseno  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi paspor Indonesia. (Istimewa)

Solopos.com, SEMARANG — Kantor Imigrasi Kelas I Tempat Pemeriksaan Imigrasi (TPI) Semarang telah menerbitkan sebanyak 63.117 paspor hingga Oktober 2023. Dari puluhan ribu paspor itu, tujuan paling banyak yakni ke negaranya Singapura, Jepang, Eropa, haji, dan umrah.

Kepala Seksi (Kasi) Teknologi Informasi dan Komunikasi Keimigrasian Kelas I TPI Semarang, Sri Wulan Sari, mengatakan 63.117 paspor itu terhitung sejak Januari-Oktober 2023. Rinciannya, 50.630 paspor biasa, 11.552 paspor elektronik, dan 935 paspor biasa 24 halaman.

Advertisement

“Permintaan paspor banyak. Tapi terbatas [kuota]. Kami kunci di aplikasi kuotanya. Namun bila ada slot dan waktu, kuota kami tambahkan. Meski tak banyak tambahan tapi kami komitmen kuota tersedia di Semarang,” kata Sri kepada wartawan di kantornya, Selasa (21/11/2023).

Kuota tersebut, lanjut Sri, tersedia sebanyak 250 orang per hari. Sedangkan untuk ekstra kuota tersedia 25-50 orang per hari

“Kemudian mereka yang datang [membuat paspor] tujuanya berbeda-beda, ada yang liburan akhir tahun seperti ke Singapura, Jepang, Eropa, haji, dan umrah,” bebernya.

Advertisement

Sri menambahkan khusus paspor haji saat ini lebih mudah karena tidak lagi memerlukan rekomendasi dari Kementerian Agama (Kemenag). Calon jemaah haji cukup menunjukkan setoran BPIH.

“Kebanyakan jemaah haji sudah berusia lanjut, pembuatan paspor secara kolektif khusus haji kami kerja sama dengan Kemenag. Jadi pihak kemenag menyediakan tempat, kami jemput bola dengan menyesuaikan waktu yang ada. Sehari maksimal 50-100,” imbuhnya.

Sri juga menyampaikan bila masyarakat ingin membuat paspor tak melulu harus ke Kota Semarang. Sebab, saat ini setiap kantor imigrasi sudah bisa mencetak paspor sendiri.

Advertisement

“Proses pembuatan paspor sekarang lebih mudah. Ada aplikasi dan di kantor imigrasi terdekat, jadi tidak harus di kantor Imigrasi Semarang. Malah kalau ada yang bertanya selalu kami arahkan ke alamat terdekat, seperti Pemalang, Pati, dan Kota Solo,” katanya.

Advertisement
Kata Kunci : Haji Imigrasi Liburan Paspor
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif