Jateng
Senin, 8 Januari 2024 - 15:06 WIB

Minum Miras Oplosan Etanol Dicampur Air Mineral, 4 Pemuda Semarang Meninggal

Ria Aldila Putri  /  Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi miras oplosan (Solopos/Whisnupaksa Kridhangkara)

Solopos.com, SEMARANG — Sebanyak empat orang pemuda di Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng), meregang nyawa seusai melakukan pesta minuman keras (miras) oplosan. Keempat pemuda itu meninggal dunia seusai menenggak minuman keras (miras) dengan kadar etanol mencapai 70 persen.

Data yang diperoleh Solopos.com, keempat orang yang meninggal dunia itu yakni Arya, 22, warga Kampung Manis, Kelurahan Dadapsari; Andika, 21, warga Kampung Perbalan, Kelurahan Purwosari, Depi, 21, warga Kaligawe, Genuk, dan Hendi, 22, warga Pasar Bulu.

Advertisement

Kapolsek Semarang Utara, Kompol Supriyanto, mengatakan empat orang pemuda itu sebelumnya menggelar pesta miras bersama enam orang lainnya pada Kamis, tanggal 4 Januari 2024 sekitar pukul 16.30 WIB di daerah Darat Tempel, Dadapsari, Semarang Utara. Mereka minuman keras jenis etanol yang dicampur air dan sirop.

“Melakukan minum minuman keras jenis minuman etanol [kadar alkohol] 70 persen sebanyak 3 botol. Tiap botol berisi 600 ml air etanol yang dicampur dengan air mineral dan sirup,” ungkap Kapolsek Semarang Utara, Senin (8/1/2024).

Setelah menghabiskan dua botol, keempat pemuda itu langsung mengalami sakit perut dan muntah-muntah. Mereka pun kemudian memutuskan pulang ke rumah masing-masing.

Advertisement

Nahas, keesokan harinya keempat pemuda itu dikabarkan meninggal dunia. “Keesokan harinya 4 orang meningal dunia. Selain itu ada 1 orang yang sakit,” jelasnya.

Kasus imi masih dilakukan pendalaman dan penyelidikan aparat Polrestabes Semarang dan Polsek Semarang Utara. Polisi juga sudah mengamankan beberapa orang yang diduga bertindak sebagai peracik minuman.

“Polsek Semarang Utara juga mendatangi tempat yang digunakan untuk minum minuman tersebut,” tandasnya.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif